Selasa, 02 Oktober 2012

KIM Oleh Rudyard Kipling



KIM. Oleh Rudyard Kipling
Judul                 : KIM
Pengarang         : Rudyard Kipling
Penerjemah       : Rini Nurul Badariah
Penerbit             : PT. Bentang Pustaka
X + 454hlm; 20,5cm

Cara mendeskripsikan yang menakjubkan, begitu mendetil. Keragaman etnis dan kultur yang dibawanya mewarnai kisah ini, diwakili oleh setiap karakter tokoh.
Bercerita tentang seorang bocah yatim piatu keturunan Inggris-India yang menggelandang, menjadi murid seorang Lama yang kemudian menggiring kehidupannya kedalam dunia spionase zaman kolonial. Menemani sang guru dalam perjalanan spiritual menelusuri pelosok-pelosok India untuk pencarian sungai pensuci dosa sekaligus menunaikan tugasnya sebagai mata-mata.   Kim, bocah yang selalu dapat mengambil keuntungan dari setiap situasi tetapi selalu tulus dan sepenuh hati melayani sang guru.
Kalimat yang bercabang-cabang membuat saya mengalami kesulitan mengikuti alurnya. Dan istilah-istilah asing yang begitu banyak, menyebar dalam setiap halaman  tak termuat seluruhnya dalam glosarium cukup membingungkan. Untuk pembaca dengan wawasan yg tidak begitu luas dan referensi buku yang terbatas seperti saya, tentulah istilah-istilah asing tersebut memberikan kesulitan tertentu dalam memahami rentetan cerita. Mungkin akan berbeda ceritanya bila pembaca sudah terbiasa dengan istilah-istilah lokal india. Tapi semua itu tidak mengurangi keindahan cerita secara keseluruhan, menyenangkan menyimak percakapan spiritual sang Lama yang begitu lugu, idealis sekaligus naïf dengan Mahbub sang saudagar penjual kuda pengikut ajaran Muhamad yang realistis sedikit sarkastik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar